
Kabar gembira bagi Civitas Akademika Poltekkes Kemenkes Kupang di Akhir Tahun 2024 Dua Program Studi Diploma III Gizi dan Diploma III Kebidanan berhasil meraih predikat Akreditasi Unggul dari Lembaga Akreditasi Mandiri Perguruan Tinggi Kesehatan (LAM-PTKes) sesuai nomor SK: 1081/LAM-PTKES/Akrd/Dip/XII/2024 Tanggal 09 Desember 2024 untuk Prodi D III Gizi dan nomor SK 1067/LAM-PTKes/Akr/Dip/XII/2024 tanggal 09 Desember 2024 bagi Prodi D III kebidanan. Prestasi yang diraih merupakan bukti nyata atas komitmen Poltekkes Kemenkes Kupang dalam meningkatkan kualitas pendidikan, pelayanan, serta kontribusinya bagi Masyarakat khususnya di Propinsi Nusa Tenggara Timur.
Direktur Poltekkes Kemenkes Kupang Irfan,SKM,M.Kes menyampaikan apresiasi dan rasa syukur atas pencapaian ini, beliau memberikan ucapan Proficiat untuk kedua atas pencapaian akreditasi UNGGUL, semoga berdampak untuk kualitas pendidikan yang lebih baik lagi kedepan. Saya titip pesan untuk semua dosen dan tenaga Kependidikan agar merawat dan peliharalah fasilitas dan semua sumber daya yang sudah kita bangun bersama… ikhlas dalam bekerja dan selalu saling mendengarkan satu sama lain.
Capaian ini diharapkan dapat semakin meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Program Studi Diploma III Gizi dan Kebidanan Poltekkes Kemenkes Kupang. Dengan lulusan yang kompeten dan berkualitas, program studi diharapkan dapat menjawab tantangan dunia kesehatan, khususnya dalam mencetak tenaga Gizi dan Bidan yang profesional yang siap berkontribusi di berbagai sektor kesehatan.
Kedepannya, Poltekkes Kemenkes Kupang berkomitmen untuk mempertahankan dan meningkatkan mutu pendidikan guna mencetak lulusan yang berdaya saing tinggi, inovatif, serta mampu menjadi agen perubahan di bidang kesehatan